Belajar Konsep Dasar For Loop (Perintah Perulangan) pada Java

Gammafisblog.blogspot.com - Salam sapa untuk sahabat setia gamma, pada kesempatan kali ini saya akan berbagi ilmu mengenai dasar -dasar bahasa pemrograman java lebih khusus "Belajar Konsep Dasar For Loop (Perintah Perulangan) pada Java".

Sebelumnya saya telah menulis artikel mengenai "Belajar Konsep Dasar While Loop dan Do While pada Java". While dan Do-While juga merupakan printah perulanagn atau looping, adapun letak perbedaanya terletak pada syarat atau kondisi. Dimana while hanya terdapa syarat sedangkan for (nilai awal; syarat; penambahan/perulangan).

Belajar Konsep Dasar For Loop (Perintah Perulangan) pada Java


Tujuan Artikel:
  1. Diharapkan kepada teman teman yang telah membaca artikel ini dapat memahami cara penggunaan perintah for loop (Perintah Perulangan) pada java.
  2. Dapat membuat mini project mengunakan konsep For Loop.

1. For Loop - Sintak

Menalkukan proses perulangan merupakan suatu tindakan yang sering dijumpai dalam berbagai bahasa pemrograman. Pada semua bahasa pemrograman, proses perulangan di selesaikan mengunakan mekanisme yang disebut looping. Dengan menggunakan printah looping, proser perulangan misalnya menuliskan "Hello" sebanyak 100 kali pada layar monitor adapat diselesaikan mengunakan printah atau kode yang pendek. Salah satu pernyatan yang sering digunkan dalam proses perulangan adalah fungsi for loop.

Sintaks untuk For loop adalah

For (inisialisasi nilai awal; Syarat; update) {
   // Statements
}

Berikut adalah konsep dasar diagram alir for loop
  1. Langkah "inisialisasi nilai awal" dijalankan terlebih dahulu, dan hanya sekali. Langkah ini memungkinkan Anda mendeklarasikan dan menginisialisasi variabel kontrol loop dan langkah ini berakhir dengan tanda titik dua (;).
  2. Selanjutnya, "Syarat" dievaluasi atau ditanya. Jika benar, badan loop atau Statements dijalankan. Jika salah, Statements tidak akan dieksekusi dan kontrol melompat ke pernyataan berikutnya melewati loop.
  3. Setelah Statements for loop dijalankan, kontrol melompat kembali ke pernyataan "update". Pernyataan ini memungkinkan Anda memperbarui variabel kontrol loop. Pernyataan ini bisa dibiarkan kosong dengan titik koma di akhir.
  4. Kemudian "Syarat" dievaluasi lagi. Jika benar, loop dijalankan dan proses berulang (Statements, lalu update, lalu Syarat). Setelah Syarat salah, for loop berakhir.
Contoh 1. Program For Loop

public class ForLoop{
    public static void main(String[] args){
        int a; // Deklarasi Variabel
       
        for(a=1; a<=10; a++){
            //Statement atau printah
            System.out.println("No. " + a);
        }
    }
}

Contoh Program For Loop


Penjelasan:
Program diatas adalah program for loop yang menampilkan angka No. 1 - No. 10. Pertama di deklarasikan variabel "a" dengan type data integer (bulat). Kemudian pada printah for loop nilai awal variabel "a" adalah 1, dimana program ini berjalan dengan syarat a<=10, dan nilai "a" di apdata dengan mengunakan printah a++ ( a = a + 1).

Pertama nilai a = 1, benar bahwa a<=10, maka program "System.out.println("No. " + a);" dijalankan. kemudian nilai a di update a++.

Stelah di update nilai a menjadi 2, benar bahwa a<=10, maka statement dijalankan begitu seterusnya samapai a > 10, maka program berhenti.

Contoh 2. Program Faktorial mengunakan printah For Loop

import java.util.Scanner;
public class Faktorial{
    public static void main(String[] args){
        Scanner input = new Scanner(System.in);
        int bil, n;
        long hasil;
       
        System.out.println("Selamat Datang di Program Faktorial");
        System.out.println("Masukan Nilai = ");
        n = input.nextInt();
       
        hasil = 1;
        // b-- setara dengan b = b - 1;
        for(bil=n ; bil >= 1 ; bil--){
            hasil = hasil * bil;
        }
       
        System.out.println("Jadi Nilai Faktorial dari " + n + " adalah " + hasil);
    }
}

Hasil Compile:
Program Faktorial mengunakan printah For Loop

Itulah sekilas mengenai artikel yang berjudul "Belajar Konsep Dasar For Loop (Perintah Perulangan) pada Java" Semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua, Amin.

Jangan Lupa Memberikan Keritik dan saranya agar kedepan bisa lebih baik lagi dan jika ada pertanyaan silahkan tulis pertanyaanya pada kolom komentar< Terimakasih.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel