5 Aplikasi Screenshot Terbaik Untuk Laptop dan Mudah Digunakan

Gammafisblog.com - 5 Aplikasi Screenshot Terbaik Untuk Laptop dan Mudah Digunakan - Kemajuan teknologi membuat manusia dimudahkan dalam melakukan berbagai aktivitas. Salah satunya adalah lahirnya aplikasi Screenshot. Screenshot adalah sebuah kegiatan yang dilakukan untuk menangkap gambar penting yang ada pada layar “Screen” laptop Anda. Ketika Anda sedang melakukan Browsing di media sosial ataupun Googling maka tidak jarang Anda akan menemukan hal-hal penting. Hal-hal penting yang perlu Anda simpan untuk diperlihatkan ke teman Anda atau hanya untuk Anda sendiri. Ataupun Anda melihat gambar yang begitu lucu dan Anda ingin menyimpannya. Kemudian ketika Anda ingin mendowload gambar tersebut, ternyata begitu ribet. Maka solusi untuk mempermudahnya adalah dengan melakukan Screenshot. Untuk melakukan Screenshot dengan mudah dan cepat dibutuhkan aplikasi Screenshot yang tepat. Nah, pada kesempatan kali ini saya akan berbagi informasi kepada Anda mengenai 5 Aplikasi Screenshot Terbaik.

Baca Juga : Cara Cek Typo di MS Word Dengan Mudah Untuk Bahasa Indonesia dan Inggris
5 Aplikasi Screenshot Terbaik Untuk Laptop dan Mudah Digunakan

Apa saja manfaat Screenshot yang bisa Anda dapatkan ? yang pertama tentu saja memberikan kemudahan dalam menyimpan gambar yang muncul pada layar komputer Anda. Yang kedua ukuran file hasil Screenshot akan lebih kecil dibandingkan file asli, namun kualitas gambar tetap bagus dan jernih. Bisa mengcopy file tanpa perlu menyimpan sehingga Anda bisa melakukan Screenshot pada sebuah halaman dan langsung mempastekan di halaman Word. Nah, jika Anda ingin mendapatkan semua manfaat ini, maka simak pembahasan berikut ini.

Aplikasi Screenshot Terbaik Untuk Laptop dan Mudah Digunakan


1. Lightshot

Lightshot adalah aplikasi Screenshot yang paling sederhana. Aplikasi ini begitu ringan dan memiliki ukuran yang kecil yaitu 2,5 Mb. Dengan aplikasi ini maka Anda akan sangat mudah untuk mengambil dan menyimpan apa saja yang tampilan pada layar komputer Anda. dan di simpannya dalam bentuk file gambar. Kualitas gambar yang dihasilkan juga bagus dan jelas. Yang lebih menarik ukuran file hasil Screenshot juga tidak begitu besar, yaitu kisaran 80 – 150 kb. Hal ini tentu saja bisa Anda gunakan sebagai alternatif untuk mengompres file gambar yang berukuran besar. Cara penggunaannya sangat mudah. Yang pertama tentu saja Anda harus download dan instal aplikasi Lightshot terlebih dahulu. Setelah berhasil di instal, kemudian untuk menggunakannya, cukup dengan menekan tombol “PRTSC SYSRQ” yang ada pada bagian kanan atas keyboard laptop Anda. Setelah itu seleksi bagian layar yang ingin di ambil gambarnya. Terakhir klik save jika ingin menyimpan dan klik copy jika ingin mengcopy file gambar tersebut.

2. Jing

Selain Lightshot, Jing merupakan aplikasi Screenshot terbaik bagi laptop atau komputer Anda. aplikasi ini juga memiliki ukuran file yang ringan, namun memiliki manfaat yang begitu besar. Bagi Anda yang ingin mendapatkan kemudahan dalam melakukan Screenshot pada layar laptop Anda maka tidak ada salahnya untuk mencoba aplikasi yang satu ini. Setelah Anda melakukan seleksi pada layar laptop, maka Anda bisa langsung mengedit gambar tersebut dengan menambahkan tulisan “Teks”, Frame dan Arrow. Setelah selesai mengedit maka Anda bisa menyimpan atau mengcopy hasil Screenshot tersebut.

3. Screenshot Captor

Aplikasi berikutnya adalah Screenshot Captor. Apa kelebihan aplikasi ini? aplikasi ini memiliki berbagai macam pilihan atau opsi dalam melakukan pengambilan layar serta memiliki banyak filter dan efek yang dapat diterapkan. Dengan fasilitas ini tentu saja membuat aplikasi ini tampak begitu keren. Aplikasi ini juga bisa menangkap semua layar monitor yang masih aktif di laptop Anda. Cobalah untuk menggunakan aplikasi ini untuk mengetahui kehebatannya.

Untuk dua aplikasi lainnya yaitu :

4. SnapDraw Free

5. Gadwin PrintScreen

Kesimpulan :

Ketiga aplikasi di atas merupakan 3 aplikasi Screenshot yang sederhana, ringan dan mudah untuk digunakan. Hasil yang diberikan juga sangat bagus dan berkualitas, namun dengan ukuran gambar hasil Screenshot tetap kecil. Dari ketiga aplikasi di atas yang sering saya gunakan adalah aplikasi Lightshot. Nah, untuk Anda bisa coba sendiri dan pilih yang Anda suka.

Baca Juga : 7 Game Simulator Terbaik Yang Seru Untuk Dimainkan Pada HP Android

Itulah artikel tentang Aplikasi Screenshot Terbaik Untuk Laptop dan Mudah Digunakan. Semoga artikel ini memberikan manfaat untuk Anda. jika Anda seorang blogger seperti saya tentu saja Screenshot sangat dibutuhkan. Karena setiap gambar yang ingin di upload ke blog haruslah dengan ukuran file yang kecil agar tidak memperlambat loadding blog. selain itu melakukan Screenshot gambar lebih mudah dibandingkan dengan mendownloadnya. Aplikasi ini juga bisa Anda gunakan untuk menangkap hal penting yang Anda pada layar laptop Anda ketika sedang Browsing. Mungkin itu saja hari ini, Terima Kasih telah berkunjung dan sampai jumpa kembali.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel